“Hari ini kita akan merayakan Idul Fitri dengan cara bersalam-salaman, baik dengan Bapak Kepala Sekolah, Bapak Ibu Guru maupun antar siswa,” jelas Kunnas Yoga, Waka Kesiswaan SMPN 1 Tujungan pada Selasa 16/04/2024.
Kemudian Kunnas menambahkan bahwa untuk acaranya nanti diawali dengan pengarahan dari pak Parjo selaku Kepala Sekolah kemudian dilanjutkan dengan hikmah Halal bi Halal yang akan disampaikan oleh bapak Drs. Mustain.
“Taqobbalallahu minna waminkum, inna waminkum taqabbal yaa kariim, selamat merayakan Idul Fitri, minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir batin,” ucap Parjo selaku Kepala Sekolah SMPN 1 Tunjungan.
“Dengan hari kemenangan ini mudah-mudahan ketaatan ibadahnya tidak hanya di bulan Ramadhan saja tetapi juga dilaksanakan pada bulan-bulan berikutnya,” tambah Parjo.
Selanjutnya selaku Kepala Sekolah ia berpesan agar siswa mulai fokus ke pembelajaran, nuansa lebaran sudah selesai. Kalau masih ada acara silaturahmi ke keluarga yang masih akan dikunjungi untuk tidak meningggalkan jam pembelajaran di sekolah.
“Terimakasih hari pertama masuk penampilan anak-anak yang bagus dan rapi. Tidak ada yang neko-neko, tidak ada yang di semir, tidak bermake up berlebihan. Bilamana selama Pak Parjo, kalau ada salah-salah, salah mata, salah kata, salah perbuatan, maka karena tidak ada yang bisa lepas dari kesalahan maka Pak Parjo minta maaf. Untuk kelas IX masih ada momen satu lagi yaitu Tes Sumatif Akhir Jenjang maka masih ada waktu satu bulan untuk mempersiapkan diri dengan baik,” pesan Parjo pada akhir pengarahan.
“Lebaran identik dengan kupat. Menurut ajaran Sunan Kalijaga saat Idul Fitri wong ngaku lepat. Ngaku lepat disingkat kupat. Waktu lebaran kemarin kita semua mengaku salah, ngaku lepat. Makanya kupat itu berbentuk hati, dengan ngaku lepat maka hati menjadi putih seperti kupat yang dibelah terlihat isinya yang putih bersih. Kupat juga identik dengan laku papat (empat ) yaitu Lebaran, Leburan, Luberan dan Laburan. Saya tambahi lagi, liburan ,” papar Mustain guru mapel PAI yang didapuk menyampaikan hikmah Halal bi Halal