Setelah menjalankan tugas selama 37 tahun 8 bulan, Bu Lis panggilan akrab dari ibu guru dengan nama lengkap Sulistiyani akhirnya purna tugas.
Keharuan menyelimuti acara pelepasannya setelah purnatugas.
“Belum sampai bicara, bu Lis pasti nangis dulu, ” terka bu Yusni.
Dan benar saja, keharuan langsung terasa begitu Bu Lis mengucapkan salam, suaranya langsung bergetar menahan haru , tangis dan air mata yang mulai mengambang di pelupuk mata. Tentu saja, 37 tahun 8 bulan bukan waktu yang singkat dalam berbakti menapaki dan membangun SMPN 1 Tunjungan.
Berikut ini pesan-pesan Bu Lis yang dari awal hingga akhir disampaikan dengan terbata-bata penuh linangan air mata.
“Untuk anak-anakku semua, tolong jadilah anak yang membanggakan. Bu Lis minta maaf, jika selama ini sering marah karena marah bu Lis semata-mata sayang pada kalian. Bu Lis ingin kalian menjadi lebih baik”.
Kepad Guru,TU dan karyawan bu Lis juga menyampaikan pesan. “Jadi sekolah yang lebih baik, lebih berprestasi, lebih jaya. Betapa bangganya para pendahulu kita jika sekolah ini mencapai hal itu”.
” Seundurnya Bu Lis dari sekolah ini kalian tetap patuh pada tata tertib, patuh pada Guru, menjadi anak yang tertib. Doakan Bu Lis tetap sehat. Sekali lagi mohon maaf. Tetap semangat”.